Warga Antusias Bantu Satgas TMMD Lakukan Pengurukan Jalan di Desa Pengkoljagong

    Warga Antusias Bantu Satgas TMMD Lakukan Pengurukan Jalan di Desa Pengkoljagong
    Warga berbondong-bondong turun ke jalan membantu tim Satgas TMMD 113 Kodim 0721/Blora dan kompak bergotong royong dalam melaksanakan pengerjaan pengurukan jalan Pra TMMD di Desa Pengkoljagong

    BLORA - Tak diragukan lagi Kemanunggalan TNI bersama warga tergambar jelas di lokasi. Warga berbondong-bondong turun ke jalan membantu tim Satgas TMMD 113 Kodim 0721/Blora dan kompak bergotong royong dalam melaksanakan pengerjaan pengurukan jalan Pra TMMD di Desa Pengkoljagong, Senin (25/04/2022).

    Selain pengurukan jalan, kegiatan gotong-royong warga bersama satgas TMMD juga terlihat di beberapa sasaran fisik, semua dikerjakan dengan gembira. 

    Kapten Cpl Sumanto, Pasi Ter Satgas TMMD mengatakan warga tampak kompak dan bersemangat  melaksanakan gotong royong meratakan batu di jalan bersama anggota TNI.

    "Ini sangat luar biasa, setiap hari warga berbondong-bondong bahu membahu membantu anggota Satgas TMMD, tampak sakali TNI manunggal bersama rakyat, " ungkapnya.

    Kapten Cpl Sumanto juga berharap apa yang menjadi target selama 30 hari ke depan ini dapat selesai tepat pada waktunya dan apa yang menjadi harapan dari kegiatan TMMD ini juga menjadi harapan masyarakat setempat, pungkasnya.

    Blora Jateng Tmmd reguler ke 113 Kod Blora
    Purwanto

    Purwanto

    Artikel Sebelumnya

    Ditengah Pandemi Covid-19 Tetap Semangat...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 073/Makutarama Hadiri Peringati Hari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kompolnas Awasi Ketat, Polda Jateng Tegaskan Transparansi Kasus Penembakan di Semarang
    Hendri Kampai: Hindari Terlalu Banyak Intervensi terhadap Kewenangan, Polri di Bawah Presiden Adalah Langkah Tepat
    Hendri Kampai: Utopia Indonesia, Irigasi Bagus dan Petani Bisa Panen Tiga Kali Dalam Setahun
    Ketua Dewan Nasional SETARA Institute : Polri di Bawah Presiden adalah Perintah Konstitusi RI

    Ikuti Kami